Dikisahkan, bahwa Abdullah bin Amer r.a dia seorang yang sudah hafal Al-Qur’an, pada suatu ketika ia berkata kepada Rasulullah SAW,”Aku adalah seorang yang sudah hafal Al-Qur’an, maka aku mampu menyelesaikan bacaan Al-Qur’an selama satu malam.” Mendengar hal itu Rasulullah SAW berkata kepadanya,”Aku hawatir, seandainya kamu menyelesaikan bacaan Al-Qur’an dalam satu malam, kamu akan merasa bosan, maka dari itu, cukuplah bagi kamu menyelesaikan bacaan Al-Qur’an itu satu kali dalam sebulan.” Abdullah menjawab,Wahai Rasulullah! Biarkanlah aku menyelesaikan bacaan Al-Qur’an seperti itu (dalam satu malam); karena aku masih kuat dan masih muda. Rasulullah SAW bersabda,”Selesaikanlan olehmu bacaan Al-Qur’an pada setiap sepuluh hari.” Jawab Abdullah,”Biarkanlah aku menyelesaikannya dalam satu malam; karena aku masih kuat dan masih muda, ia tetap dalam pendiriannya.
Dari kisah tersebut, kita bisa melihat betapa Abdullah bin Amer memiliki semangat untuk senantiasa dekat dengan Al-Qur’an, sehingga ia tetap berisi keras untuk menyelesaikan bacaan Al-Qur’an dalam satu malam, meskipun Rasulullah SAW telah memberikan rukhshah untuk menyelesaikan bacaan Al-Qur’an tidak dalam satu malam.
Disadur dari berbagai sumber khususnya Al Islam
0 komentar:
Posting Komentar